Semakin
bertambah tua seluruh fungsi indra seseorang bisa mengalami degenerasi bila
tidak dijaga dengan baik. Oleh karena itu kita mungkin sering mendengar
beberapa saran mengonsumsi makanan dengan kandungan nutrisi tertentu untuk
mencegahnya.
Terkait hal tersebut bagi mereka yang ingin menjaga fungsi pendengarannya disarankan oleh ahli untuk rajin mengonsumsi pisang. Hal ini karena berbagai studi menemukan bukti bahwa kandungan dalam pisang seperti potasium dan zinc dapat melindungi fungsi pendengaran.
Terkait hal tersebut bagi mereka yang ingin menjaga fungsi pendengarannya disarankan oleh ahli untuk rajin mengonsumsi pisang. Hal ini karena berbagai studi menemukan bukti bahwa kandungan dalam pisang seperti potasium dan zinc dapat melindungi fungsi pendengaran.
Potasium dapat mencegah telinga kehilangan sensitivitas terhadap suara sementara zinc dapat mencegah munculnya masalah teliga berdenging (tinnitus).
"Potasium punya peran penting dalam fungsi telinga karena ia membantu mengubah suara menjadi sinyal yang bisa dibaca oleh saraf," kata ahli audiolog dari Adelaide Frances Aglipas.
"Bukan berarti kalau kamu makan banyak pisang tinggi potasium dapat menyembuhkan ketulian. Ini hanya akan membantu kamu menjaga kemampuan pendengaran yang optimal," lanjutnya seperti dilansir ABC Australia, (1/4/2018).
Badan Kesehatan Dunia (WHO) menyebut audio player, konser, dan bar memiliki ancaman serius terhadap kesehatan indra pendengaran. Statistik menunjukkan bahwa 43 juta orang dengan usia 12 sampai 35 tahun saat ini sudah memiliki masalah kesulitan mendengar.
WHO mengatakan setengah orang pada kelompok usia tersebut berasal dari negara-negara kaya dan menengah. Mereka terekspos tingkat suara yang tidak aman dari perangkat audionya.
No comments:
Post a Comment